ISN Gagal, BUMN Tekstil Disebut Antitesis Penyelamatan Industri
Redaksi
22 January 2026 11:10

Bloomberg Technoz, Jakarta - Wacana pemerintah membentuk badan usaha milik negara di sektor tekstil dinilai berpotensi menjadi langkah yang berlawanan arah dengan upaya penyelamatan industri tekstil dan produk tekstil nasional.
Kegagalan BUMN tekstil di Indonesia, Industri Sandang Nusantara (ISN) dan juga di sejumlah negara menjadi pelajaran penting agar intervensi negara tidak justru memperdalam krisis.
Basrie Kamba, Ketua Umum Rantai Tekstil Lestari menilai pembentukan BUMN sebagai respons atas tekanan industri saat ini perlu dikaji secara sangat hati-hati, termasuk tujuan dan desain kebijakannya.
“Menangani krisis di industri TPT [Tekstil dan Produk Tekstil] yang sedang menghadapi tantangan di dalam negeri, dengan mendirikan BUMN itu menurut saya adalah sebuah antitesis.” tegas Basrie kepada Bloomberg Technoz, Rabu (21/1/2026)
Menurut Basrie, wacana pembentukan BUMN cenderung berbicara pada level makro tanpa menyingkap detail operasional yang akan menjadi penentu keberhasilan atau kegagalan.
































