Logo Bloomberg Technoz

BI: Rupiah Sudah Waktunya Menguat

Sultan Ibnu Affan
22 January 2026 21:00

Uang rupiah. ( Dimas Ardian/Bloomberg)
Uang rupiah. ( Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia (BI) menegaskan rupiah bakal berbalik menguat setelah sempat melemah mendekati level psikologis Rp17.000 per dolar Amerika Serikat (AS).

Deputi Gubernur BI Destry Damayanti mengatakan rupiah bakal melanjutkan tren penguatan mendatang.

"Rupiah sekarang ini kami melihat rupiah ini sudah to depreciate. Jadi, it's time actually rupiah untuk bisa mencari level barunya," kata Destry dalam acara 'Starting Year Forum 2026' di Jakarta, Kamis (22/1/2026).


Destry mengatakan, optimisme tersebut juga seiring dengan langkah operasi moneter yang saat ini telah dilakukan lewat sejumlah strategi yang dinamankan smart intervention.

Strategi tersebut meliputi operasi di pasar Domestic Non-Deliverable Forward (DNDF), pasar spot, dan pasar surat berharga negara (SBN) guna meminimalkan risiko peningkatan volatilitas nilai tukar rupiah..