Logo Bloomberg Technoz

Harga Pangan Sepekan, Beras dan Cabai Rawit Tetap Mahal

Lisa Listiani
19 July 2025 09:00

Pedagang beras membaca koran saat menunggu pembeli di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Selasa (7/12/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pedagang beras membaca koran saat menunggu pembeli di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Selasa (7/12/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga pangan pokok secara nasional pada pekan kedua Juli 2025 masih menunjukkan tekanan di sejumlah komoditas, terutama beras, cabai rawit merah, dan minyak goreng curah.

Dari data yang diambil dari Panel Harga Badan Pangan Nasional untuk periode 12 hingga 19 Juli 2025. Harga beras premium secara nasional tercatat sebesar Rp16.052 per kilogram, atau lebih tinggi 7,73% dari Harga Eceran Tertinggi (HET) nasional sebesar Rp14.900 per kilogram sepekan.

Sementara itu, beras medium mencatatkan harga rata-rata nasional Rp14.307 per kilogram dalam sepekan, 14,46% lebih tinggi dari HET sebesar Rp12.500 per kilogram.


Untuk beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP), harga rata-rata nasional sebesar Rp12.544 per kilogram. Angka ini masih 0,35% di atas HET SPHP yang ditetapkan sebesar Rp12.569 per kilogram.

Harga cabai rawit merah secara nasional menyentuh angka Rp68.648 per kilogram, naik 20,44% dibandingkan Harga Acuan Penjualan (HAP) nasional yang berada pada kisaran Rp40.000 hingga Rp57.000 per kilogram.