Logo Bloomberg Technoz

Rupiah Dekati Rp15.900/US$, Terlemah di Asia Pagi Ini

Tim Riset Bloomberg Technoz
01 April 2024 09:13

Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Rupiah dibuka melemah pada pembukaan perdagangan hari pertama April, Senin (1/4/2024) di pasar spot. Rupiah semakin tertekan ke kisaran Rp15.892/US$ pada pukul 09:13 WIB di kala pergerakan mata uang Asia hari ini cenderung bervariasi.

Rupiah tertekan sentimen pasar yang menanti data inflasi Maret siang nanti oleh Badan Pusat Statistik di mana inflasi bulan lalu diprediksi akan menyentuh level tertinggi sejak Agustus tahun 2023. 

Sebagian besar mata uang Asia pagi ini terlihat bergerak kuat seperti peso Filipina naik 0,1%, lalu won Korea yang naik 0,06%, ringgit Malaysia dan dolar Singapura juga masih menguat tipis.

Sedangkan rupiah menjadi yang terlemah di Asia dengan tergerus 0,22%, disusul oleh dong Vietnam yang melemah 0,11% dan baht Thailand 0,05%. Yuan China juga melemah 0,06% pagi ini. 

Konsensus ekonom yang dihimpun oleh Bloomberg memperkirakan inflasi Maret akan semakin tinggi ke kisaran 2,91% year-on-year dari bulan sebelumnya di 2,75%. Secara bulanan, inflasi Maret diprediksi sebesar 0,4% dari Februari sebesar 0,37%.