Logo Bloomberg Technoz

Anggota parlemen AS dari Demokrat dan Republik pekan lalu mengatakan mereka memperkirakan Senat AS pada akhirnya akan memberikan suara pada RUU yang membatasi wewenang Trump untuk merebut Greenland dari Denmark, sekutu lama AS.

"Sebagai ketua bersama Kelompok Pengamat NATO Senat, saya percaya sangat penting Kongres bersatu mendukung sekutu kita dan menghormati kedaulatan Denmark dan Greenland," tegas Tillis.

"Ancaman berkelanjutan Trump terhadap Greenland tidak perlu dan hanya akan melemahkan aliansi NATO kita," imbuh Durbin.

Trump berulang kali menegaskan bahwa Washington harus memiliki Greenland untuk mencegah Rusia atau China menduduki wilayah Arktik yang kaya mineral kirtis dan berlokasi strategis tersebut. Dia mengklaim keberadaan militer AS di sana tidak cukup.

"Bagaimanapun caranya, kita akan merebut Greenland," kata Trump, seraya menambahkan bahwa ia lebih memilih untuk membuat kesepakatan dengan Denmark.

Greenland dan Denmark menyatakan bahwa Greenland tidak dijual, tetapi Trump tidak mengesampingkan kemungkinan merebutnya secara paksa. Denmark dan AS, keduanya anggota NATO, akan mengadakan pertemuan besok (14/1/2026) di Washington untuk membahas masalah ini.

(ros)

No more pages