Vitol & Trafigura Group Ingin Jual Minyak Venezuela ke Pasar Asia
News
13 January 2026 14:50

Bloomberg News
Bloomberg, Vitol Group dan Trafigura Group tengah melakukan pembicaraan dengan kilang-kilang besar di India dan China terkait dengan potensi penjualan minyak mentah Venezuela, beberapa hari setelah mereka memperoleh lampu hijau awal dari Amerika Serikat untuk menjual minyak tersebut.
Para pedagang itu menghubungi pembeli utama di Asia selama akhir pekan, menurut sumber yang mengetahui pembicaraan tersebut dan meminta identitasnya dirahasiakan karena tidak berwenang berbicara di depan publik.
Mereka menambahkan bahwa pembicaraan masih berada pada tahap awal dan belum ada penawaran resmi yang diajukan.
Harga indikatif untuk volume minyak Venezuela yang ditawarkan, dengan pengiriman ke Asia pada Maret, dipatok dengan diskon sekitar US$8 per barel terhadap patokan Brent, kata para pedagang di pasar spot yang memantau arus minyak mentah regional.
































