Kemarin Turun, Simak Prediksi Harga Batu Bara Hari Ini
Hidayat Setiaji
08 January 2026 08:37

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara melemah pada perdagangan kemarin. Bagaimana ‘ramalan’ harga si batu hitam untuk hari ini?
Pada Rabu (7/1/2026), harga batu bara di pasar ICE Newcastle untuk kontrak pengiriman bulan mendatang ditutup di US$ 106,9/ton. Turun 0,33% dibandingkan hari sebelumnya.
Harga batu bara terkoreksi usai naik hampir 1% pada perdagangan Selasa (6/1/2026).
Mengawali 2026, harga batu bara mencatat koreksi 0,56% year-to-date. Melanjutkan catatan 2025 yang ambruk lebih dari 14%.
Mengutip riset Bank Dunia, harga batu bara diperkirakan masih dalam tren turun pada 2026. Perlambatan ekonomi di China dan India (dua konsumen batu bara terbesar dunia) akan menjadi risiko utama.
































