Logo Bloomberg Technoz

Penjelasan BEI Terkait Transaksi Repo Saham BACA

Recha Tiara Dermawan
08 January 2026 08:00

Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (26/11/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (26/11/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) memberikan penjelasan terkait langkah Bank of Singapore Limited yang melepas seluruh sahamnya di PT Bank Capital Indonesia Tbk. (BACA) dalam kurun waktu kurang dari satu bulan sejak pembelian melalui skema repurchase agreement (repo). 

Sehubungan dengan aksi tersebut, BEI telah meminta klarifikasi kepada manajemen Bank Capital guna memperoleh penjelasan lebih lanjut mengenai tujuan serta struktur transaksi yang dilakukan.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna, menyampaikan bahwa dari aspek keterbukaan informasi, kewajiban pelaporan kepemilikan saham telah dipenuhi sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 


Ia mengacu pada Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 4 Tahun 2024, yang mewajibkan pelaporan kepemilikan saham dengan hak suara paling sedikit 5% atau setiap perubahan kepemilikan pada perusahaan terbuka.

“Berdasarkan pemantauan Bursa, PT Capital Global Investama dan Bank of Singapore Limited telah melakukan kewajiban pelaporan sebagaimana diatur dalam POJK Nomor 4 Tahun 2024 dan laporan tersebut telah terpublikasi di website Bursa sehingga publik dapat memperoleh informasi tersebut,” ujar Nyoman dalam keterangannya, Rabu (7/1/2026).