IHSG Sentuh Rekor Tertinggi Baru, Didorong Saham Komoditas
Muhammad Julian Fadli
07 January 2026 13:50

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil menyentuh rekor tertinggi sepanjang masa atau All Time High (ATH) baru. Pada Rabu (7/1/2026), IHSG menutup Sesi I dengan penguatan 0,14% di posisi 8.946 yang merupakan level harga tertinggi penutupan.
Adapun siang ini, IHSG langsung melesat ke level tertinggi harian 8.970 sekaligus level harga ATH intraday tertinggi. Sedang level terendah IHSG tercatat di 8.925.
Total transaksi setengah hari ini mencapai Rp21,67 triliun, dari sejumlah 42,15 miliar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan, dengan frekuensi yang terjadi 2,73 juta kali diperjualbelikan.
Sebanyak 346 saham mengalami kenaikan, dan ada 325 saham turun. Sementara itu, ada 135 saham tidak bergerak.
Penyebab IHSG Menguat































