Logo Bloomberg Technoz

Pesan Keluarga Cendana usai Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

Dovana Hasiana
10 November 2025 11:14

Sejumlah perwakilan keluarga mengikuti penetapan 10 calon pahlawan nasional di Istana Merdeka, Senin (10/11/2025). (Bloomberg Technoz/Dovana Hasiana)
Sejumlah perwakilan keluarga mengikuti penetapan 10 calon pahlawan nasional di Istana Merdeka, Senin (10/11/2025). (Bloomberg Technoz/Dovana Hasiana)

Bloomberg Technoz, JakartaPutera-puteri Presiden ke-2 RI Soeharto menyampaikan apresiasi kepada Presiden Prabowo Subianto usai resmi memberikan gelar pahlawan kepada Soeharto pada peringatan Hari Pahlawan tahun ini. Keluarga Cendana juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia.

"Terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto dan terima kasih kepada rakyat Indonesia," ujar Putera Presiden Soeharto, Bambang Trihatmodjo di Istana Negara, Senin (10/11/2025).

Sementara itu, anak sulung Soeharto, Siti Hardijanti Hastuti Rukmana, atau biasa dikenal dengan nama panggilannya Tutut Soeharto menerima segala pro dan kontra di masyarakat atas gelar pahlawan untuk Soeharto.


"Ada yang pro dan ada yang kontra itu wajar-wajar saja," kata Tutut.

Terpenting, kata dia, masyarakat bisa melihat apa yang telah dilakukan Soeharto selama lebih dari 30 tahun menjadi Presiden.