Udang Radioaktif, Pemerintah Didesak Perbaiki Keamanan Ekspor
Merinda Faradianti
10 October 2025 20:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Shrimp Club Indonesia (SCI) mendesak pemerintah segera melakukan langkah perbaikan keamanan pangan melalui sertifikat (Certify Entity/CE) pada setiap kontainer ekspor, khususnya udang.
Hal ini menanggapi keputusan pemerintah Amerika Serikat (AS) yang masih melanjutkan ekspor udang, meski ditemukan adanya zat radioaktif Cesium-137 (Cs-137) pada pengiriman produk udang beku oleh badan pengawas obat dan makanan AS, FDA.
"Sertifikat pengiriman CE ini yang akan menjamin udang yang diekspor bebas kontaminasi Cs-137," kata Ketua SCI Andi Tamsil dalam keterangannya, Jumat (10/10/2025).
Menurutnya, permintaan terbaru dari FDA tersebut menjadi kabar baik karena AS tetap membuka pasar untuk udang asal Indonesia. Tetapi tantangan besarnya, pemerintah harus bekerja keras dan bekerja cepat dalam memenuhi permintaan FDA, yang harus diimplementasikan mulai 31 Oktober 2025, tersebut.
“Kita hanya memiliki waktu tiga minggu untuk memastikan pemerintah menyiapkan seluruh protokol yang diperlukan agar setiap kontainer udang yang dikirim ke Amerika Serikat dapat disertai sertifikat pengiriman CE," sebutnya.





























