Logo Bloomberg Technoz

Neraca Dagang RI dengan AS hingga China Surplus

Hidayat Setiaji
15 March 2023 11:38

Ilustrasi pelabuhan milik PT Pelindo. (Dok pelindo.co.id)
Ilustrasi pelabuhan milik PT Pelindo. (Dok pelindo.co.id)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indonesia membukukan surplus neraca perdagangan US$ 5,48 miliar pada Februari 2023. Ini membuat neraca perdagangan selalu surplus selama 34 bulan beruntun.

Pada Rabu (15/3/2023), Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan nilai ekspor Februari 2023 adalah US$ 21,4 miliar. Sementara impor tercatat US$ 15,92 miliar.

Dari sisi negara, ada 3 yang yang menyumbang surplus perdagangan terbesar yaitu Amerika Serikat (AS), India, dan China. Dengan AS, Indonesia mengalami surplus perdagangan US$ 1,33 miliar bulan lalu. Dengan India dan China, surplus perdagangan masing-masing US$ 1,08 miliar dan US$ 999,8 juta. 

Sementara defisit perdagangan Indonesia dialami oleh 3 negara utama yaitu Australia, Thailand, dan Brasil. Defisit dengan Australia, Thailand, dan Brasil masing-masing US$ 400,4 juta, US$ 342,1 juta, dan US$ 158,8 juta.

Sumber: BPS