Logo Bloomberg Technoz

G-20 Bahas Risiko Kecerdasan Buatan dan Perlu Pengawasan Global

News
10 September 2023 21:20

KTT G-20. (Dok: Bloomberg)
KTT G-20. (Dok: Bloomberg)

Devidutta Tripathy - Bloomberg News - 

Bloomberg, Para pemimpin di KTT G-20 membahas bagaimana pemanfaatan Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/AI) untuk pembangunan ekonomi sekaligus melindungi hak asasi manusia, dan beberapa di antaranya menyerukan pengawasan global terhadap teknologi yang berkembang pesat.

Tuan rumah G-20, Perdana Menteri India Narendra Modi, mengatakan kelompok tersebut harus menciptakan kerangka kerja tata kelola AI yang “berpusat pada manusia” sementara Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen menyarankan badan pengawas serupa kepada Panel Antarpemerintah tentang Perubahan Iklim.

“Hal ini menunjukkan bahwa bahkan para pembuat dan penemu AI menyerukan kepada para pemimpin politik untuk melakukan regulasi,” katanya pada sesi G-20 di New Delhi, Minggu.

Dalam komunike terakhirnya, para pemimpin G-20 mengatakan mereka akan berupaya memastikan “pengembangan, penerapan, dan penggunaan AI yang bertanggung jawab,” yang akan melindungi hak, transparansi, privasi, dan perlindungan data serta menghindari masalah lainnya.