Logo Bloomberg Technoz

Anggaran Pemulihan IKM Pasca Bencana Rp318 M, Tersedia Rp60 Juta

Mis Fransiska Dewi
26 January 2026 16:20

Agus Gumiwang Kartasasmita (Dok. Kemenperin)
Agus Gumiwang Kartasasmita (Dok. Kemenperin)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melaporkan bahwa pihaknya membutuhkan anggaran sebesar Rp318 miliar untuk memulihkan industri kecil dan menengah (IKM) terdampak bencana alam di Aceh dan Sumatra. Akan tetapi, anggaran pemerintah yang tersedia dalam Rincian Output (RO) khusus hanya sebesar Rp60,2 juta. 

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan total anggaran yang dibutuhkan untuk pemulihan IKM selain bantuan mesin yakni mencapai Rp318,9 miliar. 

Mengacu pada hasil verifikasi awal, estimasi satu unit IKM rata-rata membutuhkan anggaran Rp35 juta untuk bantuan mesin, maka total kebutuhan anggaran mencapai Rp98,84 miliar hanya untuk peralatan IKM terdampak. 


"Selain itu, juga terdapat beberapa program kegiatan lain, selain bantuan mesin, peralatan yang akan dimasukkan ke dalam program restart IKM, sehingga total anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp318 miliar," kata Agus dalam rapat bersama Komisi VII DPR RI, Senin (26/1/2026). 

Agus menjelaskan anggaran tersebut direncanakan bersumber dari alokasi RO khusus. Menurutnya, penggunaan dana itu tetap memerlukan persetujuan atau direktif langsung dari Presiden Prabowo Subianto agar tepat sasaran.