Logo Bloomberg Technoz

DPR Jamin Presiden 2029 Dipilih Langsung Rakyat, Bukan MPR

Mis Fransiska Dewi
19 January 2026 12:28

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco bersama Ketua Komisi II Rifqi Karsa saat konferensi pers RUU Pilkada di DPR (19/1/2026). (Bloomberg Technoz/Mis Fransiska)
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco bersama Ketua Komisi II Rifqi Karsa saat konferensi pers RUU Pilkada di DPR (19/1/2026). (Bloomberg Technoz/Mis Fransiska)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad memastikan konsep Pilpres 2029 akan tetap, dalam arti presiden dipilih langsung oleh rakyat. Kepastian ini menepikan wacana yang berkembang, bahwa presiden akan dipilih melalui MPR.

“Dalam revisi UU pemilu khusus di pilpres, pemilihan presiden tetap dipilih langsung oleh rakyat,” kata Dasco usai usai pertemuan dengan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi bersama pimpinan Komisi II DPR RI, Senin (19/1/2026).

Dalam kesempatan tersebut, Dasco juga menegaskan DPR tidak akan membahas RUU Pilkada tahun ini, melainkan hanya membahas RUU Pemilu.


“Tidak ada pembahasan UU Pilkada,” tegasnya.

Senada, Ketua Komisi II, Rifqi Karsayuda memastikan pihaknya sepakat atas arahan pimpinan DPR bahwa tidak ada keinginan untuk mengubah norma Pilpres, seperti melakukan pemilihan presiden melalui MPR.