Kata Jepang Soal Isu Trump Minta Takaichi Tak Provokasi China
News
27 November 2025 15:00

Akemi Terukina, Isabel Reynolds, dan Yoshiaki Nohara - Bloomberg News
Bloomberg, Jepang membantah laporan yang menyebut bahwa Presiden AS Donald Trump menyarankan Perdana Menteri (PM) Sanae Takaichi agar tidak memprovokasi China terkait Taiwan. Informasi tersebut disebut tidak berdasarkan fakta.
Kepada Bloomberg, Kamis (27/11/2025), pejabat pemerintah Jepang, yang meminta tidak diungkap namanya sesuai kebijakan pemerintah, tidak menjelaskan detail tentang apa yang sebenarnya dibicarakan selama Trump menelepon Takaichi.
The Wall Street Journal (WSJ) melaporkan bahwa Trump memberi saran pada Takaichi dalam percakapan telepon mereka pekan ini agar tidak memprovokasi Beijing terkait masalah kedaulatan Taiwan. Saran tersebut disampaikan secara halus dan Trump tidak menekan Takaichi untuk menarik kembali pernyataannya.
Laporan WSJ tersebut didasarkan dari pernyataan pejabat Jepang yang tidak disebutkan identitasnya dan warga Amerika yang diberi tahu mengenai percakapan telepon kedua pemimpin negara tersebut.



























