Logo Bloomberg Technoz

Pengaruh Harga CPO Terhadap Kinerja Keuangan AALI

Artha Adventy
02 November 2025 18:30

Perkebunan Astra Agro Lestari (AALI)Foto: Artha Adventy
Perkebunan Astra Agro Lestari (AALI)Foto: Artha Adventy

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) mencatatkan kinerja solid pada kuartal III-2025. Pendapatan tumbuh 35,8% secara tahunan, sedangkan laba bersih naik 33% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.  

Presiden Direktur AALI Djap Tet Fa menjelaskan, peningkatan kinerja terutama ditopang oleh naiknya produksi dan harga minyak sawit mentah (CPO).  

“Penyebab utamanya memang peningkatan produksi dibanding tahun lalu, produksi naik sekitar 8%. Lalu ada kenaikan harga, tapi ini di luar kendali kami,” ujar Djap Tet Fa, Kamis (30/10/2025). 


Ia menambahkan, permintaan dari sektor biodiesel turut menopang harga CPO tahun ini, meski pergerakannya masih sangat dipengaruhi dinamika global.  

Seperti yang diketahui, laporan keuangan perusahaan menunjukkan pendapatan bersih mencapai Rp22,11 triliun pada kuartal ketiga 2025, naik 35,8% dibandingkan Rp16,28 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya.