Logo Bloomberg Technoz

Tahun lalu, Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan total kuota haji sebanyak 221.000 jemaah, dengan rincian 203.320 jemaah untuk haji reguler dan 17.680 jemaah untuk haji khusus.

Embarkasi Yogyakarta

Selain itu, kementerian haji menyebutkan bahwa di tahun 2026 yang akan datang, pemerintah akan menambahkan titik keberangkatan alias embarkasi di Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Salah satu langkah strategis yang saat ini kita realisasikan adalah penambahan embarkasi haji baru di Daerah Istimewa Yogyakarta” sebut Dahnil

Menurut Dahnil, hal ini dilakukan dengan semangat desentralisasi dan dalam rangka meningkatkan efisiensi dan kenyamanan penyelengaraan ibadah haji dan perluasan akses layanan haji di berbagai daerah yang ada di Indonesia.

Dahnil bilang, embarkasi Daerah Istimewa Yogyakarta ini sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya yang sebelumnya harus melakukan ibadah haji melalui embarkasi solo, sehingga waktu tempuh dan beban perjalanan jemaah menjadi berkurang.

(ell)

No more pages