Logo Bloomberg Technoz

Dari Karet hingga Kaca, Ini Industri yang Diuntungkan Proyek IKN

Rezha Hadyan
16 June 2023 16:20

Ilustrasi perkebunan karet. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi perkebunan karet. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta – Kementerian Perindustrian memetakan sektor-sektor manufaktur dengan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) tinggi, yang bakal diuntungkan oleh permintaan pengadaan barang di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. 

Plt. Direktur Jenderal Industri Kimia, Farmasi, dan Tekstil (IKFT) Kemenperin Ignatius Warsito mengatakan pemerintah telah menegaskan agar pengadaan barang dan jasa untukk proyek IKN Nusantara wajib dari dalam negeri, sesuai Peraturan Presiden No. 62/2022 tentang Otorita Ibu Kota Nusantara.

“Pembangunan kawasan IKN dan penyangganya akan memberikan peluang dan tantangan yang dapat dimanfaatkan untuk industri dalam negeri,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (16/6/2023).

Menurutnya, Kemenperin telah mengidentifikasi potensi dan kemampuan sektor-sektor manufaktur dalam memperoleh manfaat tambahan permintaan dari pembangunan IKN Nusantara. Sektor-sektor tersebut disebutnya telah mampu memenuhi syarat TKDN di atas 40%.

“Misalnya, industri semen memiliki total kapasitas 116 juta ton, dengan jumlah 16 perusahaan dan nilai TKDN [tingkat komponen dalam negeri] 77,32% sampai 98,65%,” kata Warsito.

Aktivitas Pabrik Indocement (Dok Perusahaan)