Logo Bloomberg Technoz

Emiten Haji Isam JARR Melesat 25% Hingga ARA

Muhammad Julian Fadli
29 July 2025 16:27

Pohon kelapa sawit di Kalimantan Tengah./Bloomberg-Muhammad Fadli
Pohon kelapa sawit di Kalimantan Tengah./Bloomberg-Muhammad Fadli

Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten Haji Isam, PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR) terus melesat hingga Auto Reject Atas (ARA) pada perdagangan hari ini, Selasa (29/7/2025). Hal ini didorong oleh pencapaian perusahaan yang berhasil mencatat pertumbuhan laba bersih mencapai 82% menjadi Rp160 miliar.

Saham JARR siang ini melesat pada level Rp545/saham. Setelah naik 109 poin atau setara dengan 25% menguncinya di posisi ARA. Pencapaian ini sekaligus merupakan yang tertinggi sejak Agustus 2022.

Saham JARR Melesat Hingga ARA (Auto Reject Atas) (Sumber: Bloomberg)

Volume transaksi saham JARR tercatat mencapai 74 miliar saham. Nilai transaksi mencapai Rp38,6 miliar. Adapun frekuensi yang terjadi sejumlah 8.728 kali.


Kinerja keuangan emiten perkebunan milik Haji Isam, PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR) melesat. JARR berhasil membukukan laba bersih mencapai Rp160,39 miliar pada Semester I–2025. Bertumbuh 82,5% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya Rp87,84 miliar. 

Kenaikan laba bersih itu yang membuat laba per saham dasar JARR turut lompat menjadi Rp17,38/saham dari sebelumnya Rp9,52/saham.