Logo Bloomberg Technoz

Food Station Akan Produksi 3,3 Juta Liter Minyakita

Rezha Hadyan
12 May 2023 18:20

MinyaKita di Pasar Murah Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Rezha Hadyan)
MinyaKita di Pasar Murah Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Rezha Hadyan)

Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Food Station Tjipinang Jaya (Food Station) akan memproduksi sebanyak 3,3 juta liter Minyakita guna memenuhi 15% kebutuhan minyak goreng warga DKI Jakarta atau 10% kebutuhan warga Jabodetabek.

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas)/National Food Agency (NFA) Arief Prasetyo Adi mengatakan langkah tersebut diharapkan dapat menjaga ketersediaan Minyakita di tengah masyarakat.

“Kami semua sepakat, produksi Minyakita harus terus dijaga stabilitas stok dan jangkauannya agar masyarakat mudah mendapatkan Minyakita dengan harga stabil sesuai harga eceran tertinggi (HET) yaitu Rp14.000 per liter,” ujarnya dikutip dari pernyataan resmi, Jumat (12/5/2023).

Dia menambahkan badan usaha milik daerah (BUMD) DKI Jakarta itu memproduksi Minyakita melalui kerja sama pengemasan botol ukuran 1 liter. Adapun, kapasitas produksi Food Station mencapai 960 liter per jam.

Ke depan, Arief mendorong dilakukan peningkatan produksi termasuk menambah unit produksi Minyakita kemasan kantong atau pouch.