Logo Bloomberg Technoz

Kinerja Perbankan

Adu Tinggi Penyaluran Kredit Perbankan Besar Indonesia

Muhammad Julian Fadli
05 May 2023 18:40

Dok : BNI
Dok : BNI

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sepanjang kuartal I-2023, bank besar di Indonesia terus gencar menyalurkan kredit perbankan, bahkan pertumbuhannya hingga mencetak double digit jika dibandingkan dengan kinerja pada periode yang sama 2022 lalu.

Bank besar yang dimaksud dan akan dibedah ialah, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), dan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS).

Enam bank tersebut tercatat menggelontorkan total kredit mencapai Rp4.246 triliun pada kuartal I-2023. Secara rata-rata tercatat melesat 11,7% secara tahunan.

Bank Mandiri yang pekan kemarin merilis laporan keuangan kuartal I-2023 mencatat, pertumbuhan kreditnya mencapai 12,36% menjadi senilai total Rp1.205,46 triliun. Peningkatan kredit tersebut seiring dengan membaiknya fundamental ekonomi Indonesia yang solid.

Bersamaan dengan peningkatan angka yang disalurkan, kualitas kredit Bank Mandiri juga terus membaik. Pada rasio kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL) gross turun menuju level 1,77%, dari periode sebelumnya pada level 2,66%.