Logo Bloomberg Technoz

Menkes Ajukan Tambahan Anggaran Rp529 M Pasca Bencana Sumatera

Dinda Decembria
20 January 2026 13:10

Menkes Budi Gunadi Sadikin usai Rakor Penanggulangan KLB pada Program MBG di Kemenkes, Kamis (2/10/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Menkes Budi Gunadi Sadikin usai Rakor Penanggulangan KLB pada Program MBG di Kemenkes, Kamis (2/10/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp529 miliar untuk mendukung rehabilitasi pasca bencana di wilayah Sumatera. Anggaran tersebut ditujukan untuk pemulihan sektor kesehatan yang berdampak pada bencana alam di sejumlah daerah.

“Kami akan merekomendasikan anggaran untuk rehabilitasi pasca bencana Sumatera sebesar Rp529 miliar. Anggaran ini nanti akan saya ketahui dipusatkan di BNPB,” ujar Budi dalam rapat kerja bersama Komisi IX DPR RI, dikutip Selasa (20/1).

Menurut Budi, tambahan anggaran tersebut bersifat mendesak karena mencakup layanan pemulihan kesehatan dan kondisi tenaga kesehatan di daerah terdampak. Ia menekankan pentingnya percepatan pencairan agar proses rehabilitasi bisa segera dilakukan.


“Tapi mohon kalau Bapak Ibu juga sempat berhubungan, karena ini anggaran tambahan, dan itu uangnya ada, kita harus cepat-cepetan dapat. Karena ini kan siapa yang duluan akan lebih aman,” katanya.

Budi menyampaikan, prioritas penggunaan anggaran itu adalah untuk membangun kembali rumah-rumah tenaga kesehatan yang rusak akibat bencana. Dengan demikian, para tenaga medis dapat segera kembali bertugas dan tinggal di wilayah pelayanan masing-masing.