Logo Bloomberg Technoz

Purbaya Ungkap Yield SBN Turun 101 Bps pada 2025, Ini Penyebabnya

Sultan Ibnu Affan
09 January 2026 10:20

(Ilustrasi Bond)
(Ilustrasi Bond)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Realisasi imbal hasil (yield) Surat Berharga Negara (SBN) untuk tenor 10 tahun menurun sebanyak 101 basispoins (bps) secara tahunan menjadi 6,01% pada akhir 2025 dibanding periode yang sama 2024 yang mencapai 7,02%.

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengklaim penurunan tersebut menjadi salah satu indiaktor bahwa pasar telah mempercayai berbagai upaya pemerintah dalam optimalisasi iklim ekonomi dalam negeri. Itu juga membuat beban ongkos utang pemerintah semakin murah.

"Jadi surat utang kita lebih dipercayai pasar sehingga yield-nya bisa turun. Artinya ongkos kami untuk mengeluarkan surat utang lebih murah 1% dibanding akhir tahun 2024 lalu," ujar Purbaya dalam konferensi pers APBN di Jakarta, Kamis (8/1/2026) kemarin.


Jika yield mengalami penurunan, bagi pemerintah, hasil kupon yang diminta investor lebih rendah. Ini menekan beban bunga APBN, terutama pada penerbitan baru dan saat refinancing utang jatuh tempo.

Hal tersebut juga mengindikasikan ruang fiskal pemerintah cenderung lebih longgar, yang dapat memberikan penghematan bunga guna memberi ruang untuk menjaga defisit semakin melebar.