Amran Kerek Target Produksi Beras Tahun Depan 34,77 Juta Ton
Mis Fransiska Dewi
24 November 2025 12:01

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Pertanian memproyeksikan target produksi beras tahun depan mencapai 34,77 juta ton. Angka ini sejatinya setara produksi beras berdasarkan data kerangka sampel area (KSA) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) periode Januari-Desember 2025 yakni 34,77 juta ton.
Di sisi lain, target produksi beras tahun depan mengalami perubahan dari sebelumnya sebesar 33,80 juta ton beras.
Menteri Pertanian Amran Sulaiman menjelaskan produksi beras 2025 memang meningkat 13,54% dari target sebesar 32 juta ton. Bahkan Organisasi Pangan dan Pertanian atau FAO memprediksi produksi beras RI tembus 35,6 juta ton pada 2025.
“Data KSA BPS menyebut produksi beras Januari-Desember 2025 mencapai 34,77 juta ton, meningkat 13,54 % dari target yang diberikan 32 juta ton. Jadi ada kenaikan 2,7 juta ton dari target yang diberikan,” kata Menteri Pertanian Amran Sulaiman dalam rapat bersama Komisi IV DPR RI, Senin (24/11/2025).
Arman menyebut Presiden Prabowo Subianto memang menargetkan agar RI dapat segera mencapai swasembada pangan dalam waktu cepat dan singkat bahkan sebelum 2029.






























