Logo Bloomberg Technoz

Aplikasi Error Berulang, Stockbit Minta Maaf

Mis Fransiska Dewi
07 November 2025 12:00

Pekerja di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (8/9/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pekerja di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (8/9/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Manajemen Stockbit meminta maaf ihwal gangguan atau error tepat saat jam pembukaan perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) pagi ini, Jumat (7/11/2025). Hal itu merespons laporan masif dari penggunanya yang ramai dikeluhkan di media sosial X. 

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh pengguna pagi ini. Per pukul 09.25 WIB, kendala yang terjadi telah teratasi dan layanan pada aplikasi Stockbit sudah normal kembali,” kata Manajemen Stockbit saat dimintai konfirmasi.

Manajemen menyebut pihaknya telah mengambil langkah-langkah agar kejadian serupa tidak terjadi kembali di kemudian hari.


“Kami bersyukur tadi sudah solved dan layanan normal kembali,” ujarnya. 

Sebelumnya, para pengguna Stockbit geram karena kehilangan momentum krusial untuk melakukan transaksi di awal sesi perdagangan.