KPK Periksa Lagi Bupati Pati Sudewo
Dovana Hasiana
22 September 2025 14:20

Bloomberg Technoz, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan dua saksi dugaan tindak pidana korupsi (TPK) terkait pembangunan jalur kereta api di lingkungan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Wilayah Jawa Timur pada hari ini, Senin (22/9/2025). Mereka adalah Bupati Pati Sudewo dan Direktur Utama PT Yes Mulia Pratama, Yesti Mariana Hutagalung.
“Benar, hari ini KPK menjadwalkan pemeriksaan saksi SDW [Sudewo] terkait dugaan tindak pidana korupsi pada pembangunan jalur kereta api di lingkungan DJKA Kementerian Perhubungan,” ujar juru bicara KPK Budi Prasetyo, Senin (22/9/2025).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Sudewo tiba di KPK pukul 09.45 WIB. Sementara, Yesti tiba pukul 10.07 WIB. Kendati demikian, Budi belum mengonfirmasi materi pemeriksaan yang akan ditanyakan kepada kedua saksi itu.
Sebelumnya, KPK membenarkan Sudewo masuk dalam daftar nama-nama yang diduga menerima aliran uang dari korupsi proyek pembangunan rel di DJKA Kementerian Perhubungan; khususnya wilayah Jawa Tengah. Pada saat itu, Sudewo adalah anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024 yang duduk di Komisi V.
Politikus Partai Gerindra ini memang beberapa kali harus menjalani pemeriksaan dalam kasus korupsi DJKA. Bahkan, penyidik sempat melakukan penggeledahan dan menyita uang tunai hingga Rp3 miliar dari rumah Sudewo.




























