Logo Bloomberg Technoz

"Kelemahan keuangan daerah saat ini mencegah Beijing memanfaatkan kebijakan fiskal untuk mendukung perekonomian. Faktanya, ini adalah alasan utama kenapa tidak ada dukungan fiskal yang berarti untuk pemulihan China tahun ini," kata para peneliti dalam laporan tersebut.

Para ekonom telah menurunkan ekspektasi pertumbuhan ekonomi China tahun ini menjadi lebih dekat dengan target resmi dari pemerintah yaitu sekitar 5% setelah data terbaru menunjukkan penurunan output industri dan investasi, termasuk infrastruktur. Aktivitas kontsruksi melemah, sementara harga komoditas global merosot. Data resmi pekan ini mengisyaratkan pelemahan lebih lanjut di bidang manufaktur, yang sebagian besar membantu sektof konstruksi.

Fasilitas pembiayaan pemerintah daerah atau LGFV (Local Government Finance Vehciles) adalah rsiko teratas yang paling sering dikutip dalam survei pada Mei 2023 oleh para ekonom, pengelola uang, dan ahli strategi di lembaga keuangan yang berbasis di Asia, yang dilakukan oleh Bloomberg. Ketakutan investor telah meningkat tahun ini bahwa LGFV mungkin gagal bayar untuk pertama kalinya pada obligasi yang diterbitkan secara publik. Berpotensi mengganggu stabilitas keuangan China.

LGFV di kota barat daya Kunming melakukan pembayaran obligasi di menit terakhir bulan lalu, menimbulkan kekhawatiran seputar risiko kredit. Dalam analisis Rhodium, Kunming menghadapi beban pembayaran utang tertinggi keempat di antara kota-kota lain di China pada tahun 2022.

Laporan Rhodium menemukan bahwa perkiraan biaya pinjaman di LGFV turun tiga tahun berturut-turut menjadi 5,36% pada tahun 2022. Namun tetap lebih tinggi dari rata-rata suku bunga pinjaman korporasi sebesar 4,12%. Hal tersebut karena LGFV cenderung meminjam lebih banyak dari apa yang disebut sebagai bank bayangan.

Penurunan biaya bunga sebagian besar disebabkan oleh lebih banyak pinjaman jangka pendek, yang merupakan 25,7% dari total utang berbunga LGFV dibandngkan dengan 21% pada 2018. Hal ini meningkatkan lagi kebutuhan untuk membiayai utang mereka. Aset tunai LGFV turun pada tahun 2022, meskipun aset tanah mereka naik saat masuk untuk mendukung pasar tanah lokal, menurut laporan tersebut.

Beijing sangat perlu merestrukturisasi utang pemerintah daerah untuk mendapatkan kembali kemampuan menerapkan stimulus fiskal yang berarti, kata Rhodium. Rencana tersebut mungkin dibicarakan di Konferensi Kerja Keuangan Nasional di China yang akan digelar pada musim panas, katanya.

(bbn)

No more pages