Logo Bloomberg Technoz

Harga CPO Naik 5% Pekan Ini, Minggu Depan Masih Kuat Nanjak?

Hidayat Setiaji
08 February 2025 07:42

Buah sawit atau CPO usai diambil dari perkebunan kelapa sawit. (Bloomberg)
Buah sawit atau CPO usai diambil dari perkebunan kelapa sawit. (Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) melesat pada perdagangan kemarin. Sepanjang pekan ini, harga CPO pun menghijau.

Pada Jumat (7/2/2025), harga CPO di Bursa Malaysia untuk kontrak pengiriman April ditutup di MYR 4.505/ton. Melonjak 2,32% dibandingkan hari sebelumnya. Harga CPO pun sah naik 3 hari beruntun.

Pekan ini, harga CPO mencatat kenaikan 5,04% secara point-to-point. Ini menjadi kenaikan mingguan yang ketiga secara berturut-turut.

Pelaku pasar berekspektasi bahwa permintaan CPO akan naik dalam waktu dekat. Bulan depan sudah memasuki Ramadan, yang secara historis mendongkrak permintaan CPO. 

“Sentimen pasar terangkat karena ekspektasi peningkatan permintaan saat Ramadan. Ini membuat pelaku usaha menumpuk stok CPO.