Logo Bloomberg Technoz

Tak Cuma RI, Australia Gamang Suntik Mati Pembangkit Batu Bara

News
05 September 2023 15:20

Ilustrasi pembangkit listrik berbahan batubara. (Tomohiro Ohsumi/Bloomberg)
Ilustrasi pembangkit listrik berbahan batubara. (Tomohiro Ohsumi/Bloomberg)

David Stringer - Bloomberg News

Bloomberg, Negara bagian New South Wales di Australia akan mengadakan pembicaraan dengan Origin Energy Ltd. guna mengkaji ulang rencana penutupan pembangkit listrik tenaga batu bara terbesar di negara sebelum 2025, di tengah meningkatnya kekhawatiran mengenai pasokan energi di masa depan.

Sebuah laporan oleh Pemerintah New South Wales pada Selasa (5/9/2023) menyatakan risiko penundaan proyek-proyek penambahan kapasitas pembangkit listrik terbarukan serta penyimpanan energi –serta kebutuhan untuk infrastruktur transmisi tambahan– akan berbanding lurus dengan perpanjangan sementara operasional pembangkit batu bara Eraring.

Berlokasi sekitar 120 kilometer (km) utara Sydney, pembangkit Eraring milik Origin saat ini memasok sekitar 25% listrik ke negara bagian terpadat di Australia itu. 

Perusahaan yang dikabarkan akan akuisisi oleh Brookfield Asset Management Ltd. itu sebelumnya berencana mempercepat jadwal penutupan pembangkit itu, dengan alasan profitabilitasnya yang buruk di tengah persaingan dengan sumber energi lain yang berbiaya lebih rendah.