Kesepakatan Porsi Divestasi Freeport-McMoRan Dikejar Awal 2026
Azura Yumna Ramadani Purnama
22 January 2026 19:30

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menargetkan pembahasan porsi divestasi saham lanjutan Freeport-McMoRan Inc. (FCX) pada PT Freeport Indonesia (PTFI) rampung kuartal I-2026.
Belakangan, pemerintah membeberkan, porsi divestasi saham lanjutan dari FCX mencapai 12%.
Adapun, kesepakatan divestasi itu menjadi bagian dari perpanjangan izin usaha pertambangan khusus atau IUPK PTFI selepas 2041.
Kepastian itu disampaikan Bahlil usai bertemu dengan Gubernur Papua Mathius Derek Fakhiri di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (21/1/2026).
“InsyaAllah [divestasi saham Freeport] selesai [pada kuartal I-2026],” kata Bahlil kepada awak media di kompleks parlemen, Jakarta, Kamis (22/1/2026).






























