Logo Bloomberg Technoz

Prediksi BI, Ekonomi Global 2026 Tumbuh 3,2%

Sultan Ibnu Affan
21 January 2026 14:15

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo (Tangkapan Layar BI Channel)
Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo (Tangkapan Layar BI Channel)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi global 2026 melambat menjadi 3,2%. Tahun sebelumnya ekonomi global mencapai 3,3%.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan pertumbuhan ekonomi yang lebih rendah ini utamanya dipengaruhi oleh dampak lanjutan kebijakan tarif Amerika Serikat (AS) dan rantai pasok global yang rentan.

“Ekonomi AS membaik didorong investasi teknologi termasuk AI dan stimulus fiskal pajak,” ungka Perry dalam Konferensi Pers di Jakarta, Rabu (21/1/2026).


Meski begitu pertumbuhan ekonomi Jepang dan China 2026 diperkirakan akan melambat akibat pelemahan permintaan domestik dan ekspor di tengah investasi AS yang meningkat.

Dari pasar keuangan global, ruang penurunan suku bunga acuan AS atau fed fund rate (FFR) berkurang dan disertai masih tingginya imbal hasil surat utang pemerintah AS  atau US treasury dan diikuti oleh defisit fiskal yang besar.