Logo Bloomberg Technoz

Tanti Pegawai SPPG Paseban Ungkap Proses Masak MBG

Redaksi
20 January 2026 07:38

(Dok. Ist)
(Dok. Ist)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tanti Suhermayani (55), sudah tiga bulan bekerja di Pegawai Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Paseban, Jakarta Pusat. Awalnya, ia hanya mencuci ompreng atau wadah paket Makan Bergizi Gratis (MBG).

Namun, kini ia mulai memasak dan kerap memperhatikan proses pembuatan MBG mulai dari persiapan bahan baku hingga distribusi. Ia menjelaskan semua bahan baku yang masuk ke dapur SPPG melalui proses pemeriksaan ketat sebelum diolah. Tanti menegaskan standar kualitas menjadi perhatian utama sejak bahan pangan tiba di lokasi. 

“Begitu bahan baku datang, itu dicek dulu bagus atau enggak, segar atau enggak, layak dimasak atau tidak. Kalau memang sudah layak dan bagus, baru kami terima,” ujar Tanti dalam wawancara “Sinergi Indonesia” yang ditayangkan di akun YouTube Badan Komunikasi Pemerintah RI, dikutip Senin (19/1).


Ia memaparkan alur kerja di dapur MBG berjalan berlapis dan sistematis. Setelah bahan baku dinyatakan layak, proses dilanjutkan ke tahap pemotongan. Setelah itu, bahan yang sudah langsung dimasak, dibagi sesuai porsi, dan disusun ke dalam ompreng. 

“Selesai porsian, ompreng disusun sepuluh-sepuluh lalu langsung dikirim ke sekolah-sekolah,” katanya.