Harga Perak Balik Arah Usai Trump Tunda Tarif Mineral Kritis
News
15 January 2026 11:40

Yihui Xie -- Bloomberg News
Bloomberg, Harga perak melemah tipis setelah Presiden AS Donald Trump menahan diri untuk tidak memberlakukan tarif baru atas impor mineral kritis, meski tidak sepenuhnya menutup kemungkinan langkah tersebut di kemudian hari.
Logam putih itu diperdagangkan di sekitar US$92 per ons, turun dari rekor tertinggi yang dicapai pada Rabu.
Kekhawatiran mengenai tarif AS atas perak bersama platinum dan paladium sementara mereda setelah Trump mengatakan akan menegosiasikan perjanjian bilateral guna memastikan pasokan mineral kritis yang memadai.
Trump juga mengemukakan gagasan harga dasar impor bukan hanya tarif berbasis persentase untuk mengembangkan rantai pasok, menurut sebuah pernyataan pada Rabu malam.






























