Ekonomi Tumbuh Tinggi, Purbaya Ramal Industri Media Akan Cerah
Sultan Ibnu Affan
14 January 2026 19:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memproyeksikan industri media ke depan akan 'cerah', seiring dengan adanya upaya perbaikan pertumbuhan ekonomi oleh pemerintah untuk tahun ini.
Purbaya mengatakan, dengan pertumbuhan tersebut, maka bukan tidak mungkin industri penyiaran dalam negeri akan turun merasakan dampak perputaran ekonomi seperti belanja iklan.
"Nanti Anda di dunia media juga, keadaan ekonominya akan berbeda dari tahun lalu. Kenapa Anda dapat ekonomi sedikit? Karena ekonominya melambat sehingga yang pasang iklan untungnya pas-pasan," kata Purbaya dalam acara 'Semangat Awal Tahun 2026' IDN di Jakarta, Rabu (14/1/2026).
"Tapi, ketika ekonominya akan bertumbuh 6% atau lebih, keadaannya akan berbeda. Demand [permintaan] kencang, akan banyak kompetisi, akan banyak orang membutuhkan advertisement," sambungnya menegaskan.
Pada tahun ini, dia meyakini pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) nasional akan mencapai dan mendekati level 6%, seiring upaya koordinasi antara kebijakan fiskal dan moneter.































