Mendagri Tito: 213 Ribu Rumah Rusak Akibat Banjir-Longsor Sumatra
Sultan Ibnu Affan
01 January 2026 17:00

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah mencatat sekitar 213.000 rumah warga di tiga provinsi Sumatra—Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat—rusak akibat banjir dan tanah longsor yang melanda tiga wilayah itu beberapa waktu lalu.
Hal ini diungkap langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dalam rapat koordinasi di Aceh Tamiang bersama Presiden Prabowo Subianto dan sejumlah pejabat tinggi negara hari ini, Kamis (1/1/2026).
Angka itu, kata Tito, merupakan hasil rekapitulasi terbaru dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per 27 Desember 2025. "Sehingga, total rumah yang terdampak itu lebih kurang 213.000," kata Tito, dikutip dari kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden.
Tito mengatakan bahwa untuk rumah yang rusak ringan, pemerintah memberikan bantuan sebesar Rp15 juta yang berasal dari BNPB. Sementara, rumah rusak sedang mendapat bantuan sebesar Rp30 juta.
Tidak hanya itu, data ini menjadi basis Kementerian Sosial yang juga akan memberikan bantuan senilai Rp3 juta untuk menambah isi peralatan rumah. Sementara, untuk rumah rusak berat, pemerintah menyediakan hunian sementara, atau dapat memilih untuk menggunakan dana tunggu hunian (DTH).





























