Logo Bloomberg Technoz

Dari Tapanuli Selatan, Prabowo Terbang ke Aceh Tamiang Pagi Ini

Dovana Hasiana
01 January 2026 10:39

Kunjungan Presiden Prabowo di Tapsel, sekaligus bermalam tahun baru bersama warga (Dok. BPMI Setpres)
Kunjungan Presiden Prabowo di Tapsel, sekaligus bermalam tahun baru bersama warga (Dok. BPMI Setpres)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto akan mengunjungi wilayah terdampak bencana di Aceh Tamiang pada hari perdana di tahun 2026, Kamis, 1 Januari. Adapun, kunjungan kerja pada awal tahun ini bertujuan untuk memantau perkembangan rumah hunian yang telah dibangun oleh Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara sebanyak 500-600 unit. 

"Besok pagi [1 Januari 2026] ke Aceh Tamiang. Ada rumah hunian yang dibuat Danantara, instruksi Bapak Presiden besok kita cek. Seharusnya 500-600 insyallah jadi, ya besok kita cek,” ujar Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, dikutip Kamis (1/1/2026).

Adapun, kunjungan Kepala Negara ke Aceh Tamiang dilakukan usai bermalam di Tapanuli Selatan. Pada Rabu kemarin (31/12/2025), Kepala Negara menyambut tahun baru di Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan.


Prabowo menegaskan bahwa “kita menghadapi kesulitan, kita menghadapi musibah, kita menghadapi tantangan. Namun kita harus terus semangat, ikhlas, kita harus terus kuat, tegar jiwa kita, dan yang paling penting tadi kita harus gotong royong, kita harus bersama-sama menghadapi kesulitan, dan percayalah bahwa pemerintahmu, bahwa pemimpin-pemimpinmu, bahwa presidenmu tidak akan pernah meninggalkan saudara-saudara sekalian. Kita akan bersama.”

Prabowo mengeklaim pemerintah tidak akan meninggalkan rakyat yang sedang menghadapi musibah. Menurutnya, kehadiran di Posko Kesehatan Kodam I/Bukit Barisan itu merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk selalu bersama rakyat khususnya mereka yang terdampak bencana.