RI Sambut Baik Pengesahan DK PBB pada Resolusi Perdamaian Gaza
Redaksi
18 November 2025 16:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI menyampaikan Indonesia menyambut baik pengesahan Resolusi Dewan Keamanan (DK) Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) yang mendukung Rencana Perdamaian Gaza yang diusung oleh Presiden Donald Trump pada Senin (17/11/2025) waktu setempat.
Juru bicara Kemlu RI Yvonne Mewengkang mengatakan bahwa Indonesia akan terus mendukung hak bangsa Palestina yang merdeka dan berdaulat, termasuk melalui penguatan kapasitas dan bantuan kemanusiaan.
"Indonesia menyeru seluruh pihak yang terlibat serta masyarakat internasional untuk mendukung proses perdamaian ini, atas nama kemanusiaan, untuk mengakhiri konflik yang berkepanjangan, memenuhi hak bangsa Palestina untuk merdeka sepenuhnya, dan menciptakan perdamaian yang langgeng di kawasan Timur Tengah," ujarnya melalui keterangan pers kepada awak media, Selasa (18/11/2025).
Yvonne mengungkap Indonesia terus menekankan pentingnya keterlibatan seluruh pihak, khususnya Otoritas Palestina, dalam penyelesaian konflik dan proses perdamaian tersebut, serta mandat PBB yang jelas terhadap pasukan penjaga perdamaian, guna mewujudkan solusi dua negara sesuai dengan hukum dan parameter internasional yang telah disepakati.
DK PBB mencatat 13 suara dukungan terhadap proposal yang dipimpin AS, sementara Rusia dan China memilih abstain. Keputusan ini sebagian besar bersifat simbolis, mengingat rencana 20 poin Trump tersebut telah berjalan sejak Israel dan Hamas menyepakati perjanjian perdamaian pada Oktober lalu.





























