Logo Bloomberg Technoz

Jika masih ditemukan kemudian hari laporan itu, Purbaya juga mengatakan akan tidak segan untuk mengambil langkah pemecatan sebagai bagian dari efek jera dan pembelajaran oleh pihak lain.

"Walaupun kita sudah menggebrak-gebrak, di bawah masih seperti ini. Artinya mereka nggak peduli, saya dianggap main-main," tegas dia.

"Ke depan, kalau ada yang ketemu begini lagi, saya akan pecat. Walaupun pecat pegawai katanya susah, tidak apa-apa. Saya akan persulit hidupnya."

Layanan aduan itu tertuju via channel WA dengan nomor 0822-4040-6600, dengan nama akun 'Lapor Pak Purbaya'. Nomor akan dikelola oleh tim internal dan segera ditindaklanjuti.

Usai dua hari dibuka, secara total, Purbaya mengatakan setidaknya terdapat hingga sekitar 15 ribu aduan masyarakat yang telah masuk. Sebanyak 13 ribu lainnya sedang diverifikasi, sebanyak 10 aduan lain sudah mulai ditindaklanjuti.

"Ini laporan ini sudah masuk dalam dua hari ini masuk berapa? 15.933 WA, ya maksud kita yang ucapan selamat ada 2.459 ya, muji-muji. Sementara ada 13 ribu-an sedang divalidasi. Ini ada 10 yang sudah, mau dikerjakan," ujar Purbaya.

(lav)

No more pages