Logo Bloomberg Technoz

IHSG Melesat 1%, Saham MBMA Hingga MAPA Masih Tertinggal

Muhammad Julian Fadli
24 July 2025 19:25

Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (24/3/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (24/3/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat di sepanjang perdagangan hari ini, seiring dengan kenaikan konstituen LQ45 yang dipimpin oleh saham barang baku dan perbankan.

Namun demikian, masih ada sejumlah saham konstituen LQ45 yang kenaikannya tertahan, terlebih lagi belum kembali ke zona hijau.

Hingga penutupan perdagangan, Kamis (24/7/2025), IHSG melesat 61,67 poin atau setara dengan penguatan 0,83% di posisi 7.530,9.

Penutupan IHSG Sesi II pada Kamis 24 Juli 2025 (Bloomberg)

Sepanjang perdagangan IHSG bergerak nyaman di zona hijau dengan rentang perdagangan pada rentang 7.478,36 sampai dengan tertingginya 7.568,22. Data perdagangan menunjukkan nilai transaksi mencapai Rp16,41 triliun dari 26,27 miliar saham yang ditransaksikan.

Sebanyak 302 saham mengalami kenaikan, dan hanya ada 308 saham turun. Sedangkan ada 192 saham tidak bergerak.