Logo Bloomberg Technoz

Trump Teken Larangan Mahasiswa Asing Masuk Universitas Harvard

News
05 June 2025 09:40

Mahasiswa Universitas Harvard mengenakan toga di Harvard Square di Cambridge, Massachusetts, AS, Kamis (29/5/2025). (Mel Musto/Bloomberg)
Mahasiswa Universitas Harvard mengenakan toga di Harvard Square di Cambridge, Massachusetts, AS, Kamis (29/5/2025). (Mel Musto/Bloomberg)

Josh Wingrove - Bloomberg News

Bloomberg, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menandatangani perintah eksekutif yang melarang warga negara asing masuk ke AS untuk menempuh pendidikan di Universitas Harvard. Ia menuduh kampus ternama itu gagal menegakkan disiplin di lingkungan kampus dan membiarkan peningkatan signifikan angka kejahatan.

Trump mengatakan bahwa Harvard hanya menyebutkan tiga mahasiswa asing yang terdaftar di kampus saat menanggapi permintaan pemerintah federal terkait perilaku kekerasan, ilegal, atau mengancam di lingkungan kampus.


"Tindakan Harvard menunjukkan bahwa mereka tidak sepenuhnya melaporkan catatan disiplin mahasiswa asing atau tidak serius dalam mengawasi perilaku mereka," ujar Trump.

Presiden juga menuding universitas tersebut memiliki "keterlibatan yang luas dengan negara asing" dan mengkritik para penelitinya karena bekerja sama dengan kolega dari China dalam cara yang, menurutnya, dapat membantu modernisasi militer Beijing.