Logo Bloomberg Technoz

KKB Bakar Puskesmas Papua Tengah, Satu Orang Tewas

Redaksi
04 February 2024 15:40

Sejumlah remaja menurut TNI direkrut bergabung dalam kelompok separatis teroris (KST) KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya. (Dok:Kapendam Cenderawasih)
Sejumlah remaja menurut TNI direkrut bergabung dalam kelompok separatis teroris (KST) KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya. (Dok:Kapendam Cenderawasih)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua dilaporkan membakar sebuah puskesmas di distrik Omukia, Puncak, Papua Tengah, Sabtu (3/2/2024). Satu orang dilaporkan tewas dan lainnya luka.

Polri menyebut aksi pembakaran tersebut terjadi saat personel TNI-Polri sedang melaksanakan patroli gabungan, Sabtu (3/2/2024) sekitar pukul 12.11 WIT.

“Suara tembakan terdengar dari belakang Puskesmas Omukia, dan terjadi kontak tembak antara personel TNI-Polri dengan kelompok KKB wilayah Kepala Air,” ungkap Kapolres Kompol I Nyoman Punia, Minggu (4/2/2024).

Punia mengatakan, pengejaran yang dilakukan anak buahnya kemudian mengamankan satu anggota KKB yang merupakan Daftar Pencarian Orang (DPO) Polres Ilaga. 

“Warinus Murib, seorang anggota KKB, tewas dalam kejadian. Sedangkan dua orang lainnya, AM dan DK, diduga merupakan anggota KKB kelompok Numbuk Telenggen,” tambah Nyoman.