Logo Bloomberg Technoz

Hasil Pertemuan Kemenhub & TMMIN soal Skandal Toyota Fortuner Cs

Dovana Hasiana
02 February 2024 16:40

Termasuk Fortuner dari RI, Ini Daftar 10 Mobil Toyota Bermasalah (Asfahan/Bloomberg Technoz)
Termasuk Fortuner dari RI, Ini Daftar 10 Mobil Toyota Bermasalah (Asfahan/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Perhubungan mengatakan, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) bersedia melaksanakan verifikasi kembali terhadap model-model yang berpotensi terdampak melalui percepatan uji sampel sesuai regulasi yang berlaku.

Pernyataan ini dilontarkan usai Kemenhub melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat bertemu dengan TMMIN untuk mengklarifikasi ihwal dugaan manipulasi sertifikasi mesin diesel terhadap mobil -termasuk Fortuner- buatan Indonesia, sebagaimana dilaporkan oleh Toyota Motor Corp.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati mengatakan, TMMIN juga bakal mengirimkan surat resmi kepada Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

“Direktorat Jenderal Perhubungan Darat sudah bertemu dengan pihak Toyota Indonesia. Mereka akan mengirimkan surat resmi kepada Menteri Perhubungan (Budi Karya Sumadi) terkait klarifikasi dan press release yang telah dilakukan oleh Toyota Jepang di media elektronik,” ujar Adita saat dihubungi Bloomberg Technoz, Jumat (2/2/2024). 

Daftar mobil Toyota yang terimbas masalah sertifikasi emisi. (Tangkapan Layar)

Sebelumnya, Kemenhub berpotensi melakukan pengujian ulang melalui uji sampel produk TMMIN di Indonesia.