Logo Bloomberg Technoz

Batu Bara 'Menggila': Seminggu Harga Naik 5%, Sebulan Melesat 11%

Hidayat Setiaji
14 August 2023 07:39

Aktivitas pengangkutan komoditas batu bara di sungai Mahakam, Samarinda, Kalimantan. (Dok Bloomberg)
Aktivitas pengangkutan komoditas batu bara di sungai Mahakam, Samarinda, Kalimantan. (Dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara ditutup di zona hijau pada perdagangan akhir pekan lalu. Dalam seminggu kemarin, harga si batu hitam melonjak nyaris 6%.

Pada Jumat (11/8/2023), harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) ditutup di US% 144/ton. naik 0,7% dibandingkan hari sebelumnya.

Selama sepekan terakhir, harga batu bara melesat 5,88%. Selama sebulan ke belakang, harga meroket 11,58%.

Harga batu bara bergerak seiring harga gas alam, yang juga makin mahal. Sebab saat harga gas makin tinggi, maka akan ada upaya untuk mencari sumber energi primer alternatif dan batu bara adalah salah satu opsinya.

Di Eropa, harga gas acuan TTF naik tajam. Dalam seminggu terakhir, harga melejit 22,34% dan selama sebulan harga naik sampai 32,51%.