Logo Bloomberg Technoz

Puncak Bunga Sudah Dekat, Harga Emas Meroket Tiga Pekan Terakhir

News
21 July 2023 07:54

Ilustasi emas Fine Gold Switzerland
Ilustasi emas Fine Gold Switzerland

Sybilla Gross - Bloomberg News - 

Harga emas dunia melanjutkan penguatan untuk pekan ketiga berturut-turut seiring semakin terlihatnya sinyal inflasi mulai jinak di kawasan ekonomi utama. Itu mendorong para pemodal di pasar global untuk mulai memperhitungkan ulang sisa peluang bagi bank sentral di berbagai negara tersebut melanjutkan pengetatan moneter.

Gambaran tersebut dibayangi oleh data terbaru dari Amerika Serikat di mana tunjangan pengangguran menurun ke level terendah dalam dua bulan, menggarisbawahi sekali lagi kekuatan pasar tenaga kerja di negeri Paman Sam. 

Imbal hasil surat utang Amerika naik pada Kamis kemarin seiring dengan langkah pemodal yang memperkirakan Federal Reserve akan memastikan kenaikan bunga acuan 25 bps dalam FOMC pekan depan.

Harga emas tercatat masih naik 3% sepanjang Juli ini di tengah spekulasi bunga acuan dan otot the greenback yang lebih lemah.