Logo Bloomberg Technoz

Nasib Kripto di Bawah DK-OJK Baru, Hasan Fawzi

Dityasa Hanin Forddanta
11 July 2023 07:25

Hasan Fawzi. (Dok. OJK)
Hasan Fawzi. (Dok. OJK)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Hasan Fawzi terpilih menjadi  Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, dan Aset Kripto merangkap Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (DK-OJK) Periode 2023-2028. Keputusan ini diperoleh dari hasil musyawarah mufakat usai Uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) Komisi XI DPR-RI, Senin (10/7/2023).

Ia memiliki misi untuk menjadikan investasi aset digital dan kripto bersifat inklusif, menyentuh seluruh lapisan masyarakat. Sejumlah strategi telah disiapkan untuk mengejar misi tersebut.

"OJK harus menjadi center of Innovation dengan membangun kapasitas yang merangkum seluruh ekosistem pelaku yang ada di luar," katanya saat pemaparan di Gedung DPR, Senin (10/7/2023).

Untuk merealisasikannya, Hasan merangkum tujuh pilar kebijakan yang ia singkat dengan akronim Inovasi.

Investor Protection and Consumer Protection (I)
Memberikan program pelindungan investor dan konsumen secara holistik di sektor Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto.