Logo Bloomberg Technoz

VP Corporate Communications and Social Responsibility Telkomsel, Abdullah Fahmi dalam keterangan tertulis, Kamis siang berjanji menghadirkan layanan internet secara normal. Perusahaan sendiri mengakui bahwa internet down mulai terdeteksi pada pukul 11.03 WIB.

“Sejak awal kejadian, seluruh tim teknis Telkomsel telah dikerahkan secara penuh untuk melakukan isolasi gangguan, optimalisasi jaringan, serta percepatan pemulihan layanan agar kembali normal sesegera mungkin,” tegas dia.

“Telkomsel menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang terjadi dan memastikan bahwa penanganan dilakukan dengan prioritas tertinggi.”

Sebelumnya dilaporkan Fahmi menyebut bahwa terjadi  penurunan kualitas layanan data dan berdampak pada pelanggan dalam mengakses 1. aplikasi digital dan platform Over-The-Top (OTT).

(far/wep)

No more pages