Logo Bloomberg Technoz

Inspirasi Prabowo untuk Swasembada Pangan: Jokowi dan Covid-19

Dovana Hasiana
07 January 2026 17:35

Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Jokowi. (Diolah dari Berbagai Sumber)
Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Jokowi. (Diolah dari Berbagai Sumber)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengungkap salah satu alasannya ngotot untuk mencapai swasembada pangan yaitu pengalaman Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) saat masa penanganan pandemi Covid-19.

Saat itu, kata dia, sebagai Menteri Pertahanan melihat dengan detil bagaimana Jokowi dan sejumlah menteri berupaya keras tetap memiliki pasokan pangan saat pandemi. Hal itu terjadi karena sejumlah negara produsen pangan membatasi atau bahkan menghentikan impor untuk memastikan pasokan di dalam negeri masing-masing.

"Ini sudah dibuktikan begitu ada covid-19, negara-negara yang punya beras tidak mau jual ke kit," kata Prabowo dikutip, Rabu (07/01/2026).


"Beliau [Jokowi] terbang ke sini, terbang ke sana untuk nego dengan pemimpin-pemimpin Negara yang punya beras. Akhirnya Karena hubungan baik beliau dengan beberapa tokoh, Akhirnya mereka [beri beras] waktu Covid-19."

Menurut dia, peristiwa tersebut langsung menjadi lampu kuning yang menandakan Indonesia harus waspada karena memiliki ketergantungan pangan kepada negara lain. Bahkan, kata dia, Indonesia juga tergantung kepada negara lain pada sektor atau komoditas lainnya, termasuk BBM.