Prabowo Bentuk Satgas Rehabilitasi Banjir Sumatra, Dipimpin Tito
Dovana Hasiana
07 January 2026 11:00

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto membentuk Satuan Tugas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi pasca bencana banjir bandang dan tanah longsor di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. Dia pun menunjuk Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sebagai ketua satgas pemulihan banjir Sumatra tersebut.
Tito akan didampingi wakil yang diampu Kepala Staf Umum (KSUM) TNI Letnan Jenderal Richard Taruli Horja Tampubolon. Menteri Koordinator bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Pratikno pun ditunjuk sebagai dewan pengarah satgas tersebut.
"[Alasan Tito jadi ketua] pertimbangannya karena bencana kali ini kan yang terdampak di tiga provinsi yang cukup luas; dan dalam kapasitas beliau sebagai Menteri Dalam Negeri. Bapak presiden memiliki pertimbangan dan meyakini bahwa di bawah Pak Mendagri dapat dikoordinasikan dengan lebih baik," kata Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dikutip, Rabu (07/01/2026).
Menurut dia, Prabowo tak memberikan target waktu yang ketat terhadap Tito dan Satgas Rehabilitasi. Presiden hanya ingin semua tahapan berjalan dengan baik; terutama penyediaan hunian-hunian bagi korban terdampak yang masih dalam pengungsian.
Satgas juga akan berkoordinasi dengan semua kementerian dan lembaga yang berurusan dalam pengadaan hunian atau renovasi rumah yang rusak akibat banjir bandang dan tanah longsor.





























