Logo Bloomberg Technoz

Prabowo Protes Hunian Danantara untuk Korban Banjir dari Seng

Sultan Ibnu Affan
01 January 2026 19:37

Penampakan udara pemukiman hunian baru korban bencana banjir di Aceh Tamiang yang telah berdiri. (dok. BUMN)
Penampakan udara pemukiman hunian baru korban bencana banjir di Aceh Tamiang yang telah berdiri. (dok. BUMN)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengoreksi hasil bangunan hunian sementara atau Huntara yang dibuat oleh BPI Danantara untuk korban bencana banjir dan longsor di Sumatra terbuat dari bahan seng.

Koreksi tersebut dia utarakan dalam rapat koordinasi pemerintah usai melakukan peninjauan bangunan huntara tersebut di kawasan Aceh Tamiang pada hari ini, Kamis (1/1/2026).

"Saya koreksi sedikit, saya tanya, 'Bagaimana ini ya? Kan saya yang panas.' Coba dipikirkan kalau bisa kita kasih apa solusi, mungkin solusinya tidak usah mahal-mahal," ujar Prabowo, dikutip lewat kanal resmi YouTuber Sekretariat Presiden.


Hanya saja, Prabowo tetap mengapresiasi langkah Danantara yang telah membuat sebanyak sekitar 600 unit huntara hanya dalam waktu singkat selama 8 hari.

Namun, dia menyarankan agar dapat mencari solusi bahan baku bangunan lain yang bernuansa lokal, yang diharapkan mampu meredam hawa panas saat memasuki hunian tersebut.